ISIS Konfirmasi Kematian Al-Baghdadi dan Tunjuk Pemimpin Baru - Pejuang.Net - Pusat Berita Islam Indonesia

Pejuang.Net - Pusat Berita Islam Indonesia

Situs Islam Rujukan

Breaking

Home Top Ad

Post Top Ad

Jumat, 01 November 2019

ISIS Konfirmasi Kematian Al-Baghdadi dan Tunjuk Pemimpin Baru

Kemunculan terakhir Abu Bakar Al-Baghdadi
PEJUANG.NET - Organisasi Daulah Islamiyah (ISIS), Kamis (31/10/2019), akhirnya mengkonfirmasi kematian pemimpinnya Abu Bakar Al-Baghdadi, setelah beberapa saat diam. Pengakuan itu dirilis oleh sayap resmi media ISIS, Al-Furqan, dalam sebuah pesan audio.

ISIS mengatakan dalam rekaman itu, seperti yang dinukil dari Al-Jazeera, bahwa posisi “khalifah” saat ini digantikan oleh Abu Ibrahim Al-Hashemi Al-Qurashi. Audio sepanjang tujuh menit itu merupakan suara juru bicara ISIS terbaru yang dikenalkan dengan nama Abu Hamzah Al-Qurashi

“Dewan Syura telah membai’at Abu Ibrahim Al-Hashemi Al-Qurashi sebagai Amirul Mukminin dan Khalifah Umat Islam,” kata Abu Hamzah dalam rekaman yang disebar melalui aplikasi Telegram itu.

Terbunuhnya Al-Baghdadi telah membuka pintu bagi pertanyaan tentang siapa yang akan menggantikannya di kepala organisasi.

Kelompok itu juga mengkonfirmasi kematian juru bicaranya Abu Al-Hassan Al-Muhajir, dan penunjukan Abu Hamzah Al-Qurashi sebagai penggantinya.

Abu Hamzah menunjukkan bahwa Dewan Syura ISIS segera menggelar sidang setelah terkonfirmasi Al-Baghdadi terbunuh.

“Kami sampaikan kabar duka kepada kalian….. Amirul Mukimin dan Khalifatul Muslimin Al-Syaikh Al-Mujahid Abu Bakar Al-Baghdad (telah terbunuh). Kami juga sampaikan kabar dua atas terbunuhnya juru bicara Daulah Islamiyah Al-Syaikh Al-Mujahid Abu Al-Hasan Al-Muhajir,” kata Abu Hamzah.

Abu Hamzah bersumpah menggelar serangan lebih agresif di Amerika Serikat daripada era kepemimpinan Al-Baghdadi. Ia juga menyeru pengikut ISIS untuk membalas dendam atas kematian pemimpin mereka.

Sementara itu, hanya sedikit informasi yang diketahui tentang sosok penerus Al-Baghdadi.

AS mengumumkan, beberapa lalu, kematian Abu Bakar Al-Baghdad dalam operasi pasukan khusus di wilayah Idlib, Suriah. Keberhasilan itu setelah melakukan pengintaian selama berbulan-bulan. Jasad Al-Baghdadi dibuang ke laut.

Publis by : Pejuang.Net 
Ikuti kami di channel Telegram : t.me/pejuangofficial
Flow Twitter Kami: @PejuangNet 
Sumber : Kiblat.Net

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad