Tingkatkan Mutu Pendidikan, Gubernur Anies Gelontorkan Bantuan Untuk Ribuan Mahasiswa - Pejuang.Net - Pusat Berita Islam Indonesia

Pejuang.Net - Pusat Berita Islam Indonesia

Situs Islam Rujukan

Breaking

Home Top Ad

Post Top Ad

Selasa, 01 Oktober 2019

Tingkatkan Mutu Pendidikan, Gubernur Anies Gelontorkan Bantuan Untuk Ribuan Mahasiswa


GELORA.CO - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta berkomitmen meningkatkan mutu pendidikan bagi mahasiswa tidak mampu secara ekonomi dengan bantuan biaya pendidikan berupa Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul (KJMU).

Setidaknya, ada 5.061 mahasiswa asal DKI Jakarta tahun ajaran 2018/2019 di 90 Perguruan Tinggi Negeri se-Indonesia yang mendapat KJMU.

"Program pemerintah ini dibiayai oleh pajak masyarakat Jakarta. Jadi anda (penerima KJMU) punya tanggung jawab kepada masyarakat dan rakyat Jakarta, " kata Gubernur Anies saat berpidato di Balaikota Jakarta, Senin (30/9).

Cara membayar baliknya bagaimana? Yakni dengan anda kerja keras dan berkuliah dengan baik lalu menjadi orang yang bermanfaat pasca kuliah, "
sambung Anies.

Dari jumlah tersebut, sebanyak 3.627 mahasiswa mengenyam pendidikan di perguruan tinggi di Jakarta dan 1.434 mahasiswa lainnya di luar Jakarta.

Anies pun berharap para penerima bantuan tersebut dapat mengikuti aturan dan bisa lulus tepat waktu, serta menyelesaikan tugas akhir skripsi dengan sebaik-baiknya.

"IP yang tinggi mengantarkan anda pada wawancara kerja, tetapi kepemimpinan membawa anda pada dunia kerja," demikian mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu. (Rmol)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad